
Sekolah Kristen Kalam Kudus Ambon meresmikan gedung baru di Jl. Christina Martha Tiahahu, Karang Panjang pada tanggal 22 Mei 2024 yang akan digunakan untuk proses belajar mengajar jenjang SMA.














Sekolah Kristen Kalam Kudus Ambon
Dengan Kasih dan Disiplin Meningkatkan Prestasi
SMA Kristen Kalam Kudus Ambon melakukan Field Trip dengan berkunjung ke tempat pembuatan Batu Bata dan Pengolahan Sagu di Amahusu dan Latuhalat. Siswa-siswi kelas X, XI dan XII bersama guru mempelajari bagaimana proses pembuatan Batu Bata dan pengolahan sagu secara tradisional. Batu Bata sendiri masih digunakan oleh masyarakat Maluku khususnya Ambon dalam membangun bangunan (rumah, gedung, dsb) sedangkan Sagu merupakan makanan pokok tradisional Maluku yang diolah dari pohon sagu dan dibuat sagu.
Seiring perkembangan zaman, batu bata memang sudah jarang digunakan dengan material lainnya seperti batako dsb, begitupun dengan sagu yang sudah mulai ditinggalkan oleh anak-anak zaman sekarang yang telah digantikan dengan makanan-makanan modern. Untuk itu, melalui field trip ini ingin mengajak siswa-siswi untuk belajar dan melestarikan budaya Maluku khususnya penggunaan batu batu dan konsumsi sagu.
Sekolah Kristen Kalam Kudus Ambon ikut meramaikan Karnaval Imlek pada tanggal 7 November 2024. Iring-iringan Marching Band SKKK Ambon mengawali arak-arakan Keluarga Besar SKKK Ambon yang berjalan kaki dan juga menaiki becak yang telah dihias dengan nuansa Imlek, arak-arakan yang dimulai dari Lapangan Merdeka berjalan menyusuri jalanan utama Kota Ambon.
Setelah melaksanakan Natal Keluarga Besar Sekolah Kristen Kalam Kudus Ambon (SKKK Ambon) melakukan kegiatan Fellowship Guru dan Pegawai SKKK Ambon di Akhir Tahun 2023 sekaligus menutup seluruh kegiatan proses belajar mengajar di tahun 2023. Kegiatan Fellowship yang dilaksanakan di Pantai Natsepa ini dilangsungkan dengan begitu meriah, banyak games yang dilakukan untuk membentuk kerja sama tiap kelompok (gabungan guru dan pegawai dari setiap jenjang) dan juga diadakan pertukaran kado dengan mengambil undi tanpa mengetahui kado yang diberikan untuk siapa atau diterima dari siapa.
Selain itu diadakan makan bersama, istilah orang Ambon menyebutnya dengan makan Patita, selurug guru dan pegawai makan bersama-sama dan menikmati setiap waktu bersama-sama melepaskan penat setelah satu tahun 2023 dilalui dengan berbagai kesibukan masing-masing.
Kegiatan Fellowship ini merupakan kegiatan tahunan yang selalu dilakukan dalam rangka menutup tahun berjalan sebelum menikmati libur Natal dan Tahun Baru.